Pujian Vatikan Untuk Islam

Posted by mochihotoru | Posted in | Posted on 5:22:00 PM

Kardinal senior Vatikan berterima kasih kepada kaum muslimin karena telah membawa kembali Islam dalam kehidupan masyarakat Eropa dan menekankan pentingnya dialog di antara para penganut agama yang berbeda.

“Terima kasih kepada kaum muslimin,” kata Kardinal Jean-Louis Tauran, Kepala Departemen Kerjasama dan Hubungan Antar Agama Gereja Katolik, dalam pidato tertulisnya di harian resmi Vatikan, L’Osservatore Romano. “Muslim menjadi minoritas yang signifikan di Eropa, yang meminta ruang untuk Tuhan dalam masyarakat,” lanjutnya.

Tauran mengatakan, para penganut agama yang berbeda tidak memiliki pilihan lain selain berpartisipasi dalam dialog antar agama. Tujuan dialog antar agama ini adalah mencari saling pengertian antara dua subjek. “Setiap agama memiliki identitasnya sendiri, tapi saya setuju untuk mempertimbangkan bahwa Tuhan bekerja untuk semuanya, dalam jiwa orang-orang yang mencari-Nya dengan sungguh-sungguh,” tegasnya.

Menurut Tauran, dialog antar agama ini tidak berarti bahwa pemeluk agama itu harus melepaskan keyakinannya, tapi harus terbuka untuk mempelajari tentang aspek positif keyakinan lainnya. Baru-baru ini Vatikan telah menggelar forum Katolik-Muslim pertama, yang dihadiri oleh sarjana-sarjana Muslim dan Katolik.

sumber:

Comments (0)

Post a Comment